Melaporkan profil

Untuk melaporkan profil seseorang karena penyalahgunaan, peniruan identitas, atau beberapa pelanggaran lainnya terhadap Kebijakan Konten dan Perilaku Pengguna kami:

Di komputer desktop

  1. Buka Google+ dan gunakan bilah penelusuran di bagian atas laman untuk menemukan profilnya.
  2. Klik tanda panah di samping namanya.
  3. Pilih Laporkan/blokir [nama orang].
  4. Pilih mengapa Anda melaporkan profil itu.
  5. Klik Selesai di sudut kanan bawah.

Di ponsel

  • Di Android: > Buka profilnya > Menu   > Laporkan penyalahgunaan > Pilih alasan > Oke.
  • Di iOS: Buka profilnya > Laporkan > Pilih alasan dan konfirmasi bahwa Anda ingin melaporkan profil itu.

Pedoman laporan peniruan identitas

  • Profil atau laman yang jelas-jelas bertujuan jahat atau menyerang pribadi akan dihapus, tanpa perlu bukti identitas dari orang yang membuat laporan.
  • Profil yang tidak jelas-jelas bertujuan jahat, namun mungkin dengan nama lengkap Anda, mungkin mengharuskan Anda mengirimkan foto kartu tanda pengenal resmi, misalnya SIM. Anda tidak perlu mengirimkannya saat Anda mengisi formulir, namun kami mungkin meminta informasi ini untuk penyelidikan kami.
  • Mungkin saja ada orang lain yang secara kebetulan memiliki nama yang sama dengan Anda dan tidak meniru identitas Anda. Kami tidak mengambil tindakan pada profil seperti ini.
  • Laman yang meniru identitas perusahaan atau organisasi lain akan membutuhkan perwakilan resmi dari perusahaan atau organisasi yang ditiru identitasnya untuk memberikan sebuah bentuk verifikasi bisnis.

Meskipun kami meninjau setiap laporan, perlu diketahui bahwa kami tidak akan secara pribadi memberitahukan keputusan kami kepada Anda. Jika Anda masih melihat profil itu setelah beberapa hari, kemungkinan kami telah memutuskan bahwa profil itu tidak melanggar kebijakan kami.

Jika Anda khawatir tentang kemungkinan pelanggaran hak cipta, kunjungi laman DMCA Profil untuk memperoleh petunjuk mengenai cara mengajukan keluhan DMCA kepada Google.