Kebijakan Iklan Twitter

Kebijakan Iklan Twitter telah diperbarui pada tanggal 30 September 2017.
Pembaruan dapat mencakup perubahan pada artikel ini atau perubahan pada artikel yang tertaut.
Silakan lihat log pembaruan Kebijakan Iklan kami tentang daftar pembaruan penting yang dikirim pada atau setelah tanggal 15 November 2013. 

Anda dapat melihat versi terjemahan yang tersedia untuk artikel ini dengan memilih bahasa di sudut kanan bawah halaman ini. Terjemahan disediakan untuk kemudahan dan tidak dimaksudkan untuk mengubah konten kebijakan kami. Versi bahasa Inggris akan mengatur dan merupakan referensi Anda apabila terjadi ketidaksesuaian antara versi bahasa Inggris dan terjemahan.

Kebijakan Iklan Twitter

Kebijakan ini berlaku untuk produk iklan berbayar Twitter, yaitu Tweet, tren, dan akun. 

Untuk informasi lebih lanjut tentang produk iklan berbayar Twitter, klik di sini.

Untuk informasi tentang kebijakan Twitter lainnya, klik di sini.

Pengiklan di Twitter bertanggung jawab atas Iklan Twitter mereka. Ini berarti mengikuti semua undang-undang dan peraturan yang berlaku, membuat iklan yang jujur, dan beriklan secara aman dan santun. Artikel ini menjelaskan tentang kebijakan iklan kami. Kebijakan kami mewajibkan Anda untuk mematuhi undang-undang, namun kebijakan tersebut bukan merupakan nasihat hukum. Kami mengelola kebijakan berdasarkan enam prinsip:

1. Jaga keamanan pengguna.

Pengiklan bertanggung jawab atas keamanan produk, jasa, atau pesan promosi iklan mereka. Ini mencakup tanggung jawab atas tautan yang terdapat dalam iklan, serta transaksi dan penjualan yang dipromosikan melalui Iklan Twitter. Untuk menjaga kepercayaan pengguna, peraturan berikut berlaku bagi semua pengiklan:

  • Dilarang memasang iklan untuk barang dan jasa ilegal.
  • Dilarang memasang iklan produk atau jasa yang berpotensi tidak aman atau menipu.
  • Dilarang memasang iklan yang menyesatkan atau klaim yang menipu seperti penawaran “kaya dengan cepat”.
  • Dilarang memasang iklan yang tidak sesuai dengan cara kerja Twitter atau Iklan Twitter saat ini. Misalnya, iklan yang mendorong pengguna untuk menyebarkan informasi masuk mereka atau mengirimkan spam.
  • Semua pengiklan harus jujur dan transparan tentang produk atau jasa yang mereka tawarkan. Sertakan informasi yang banyak dan pelepasan tanggung jawab hukum yang relevan tentang produk yang Anda sediakan. Pastikan pengguna memahami dengan jelas produk atau jasa yang hendak mereka beli, serta cara penagihan atau segala persyaratan keikutsertaan.

Berikut ini beberapa kategori yang memiliki kebijakan Iklan Twitter tertentu berdasarkan pada peraturan ini. Silakan lihat halaman kebijakan tertaut untuk lebih jelasnya tentang penerapan kebijakan.

Twitter melarang promosi produk atau jasa dalam kategori berikut:

Twitter membatasi promosi produk atau jasa dalam kategori berikut:

Catatan: Pembatasan dapat didasarkan pada produk atau jasa tertentu yang dipromosikan, serta negara target kampanye.

KIAT Asosiasi industri dan perdagangan tertentu memiliki standar peraturannya sendiri untuk periklanan dan marketing. Pengiklan di Twitter yang merupakan anggota asosiasi ini harus merujuk pada standar ini, di samping kebijakan Twitter, untuk pedoman tentang praktik periklanan yang sesuai.

2. Promosikan konten dengan jujur dan targetkan secara bertanggung jawab.

Konten Terlarang untuk Pengguna di Bawah Umur 

Produk dan jasa berikut tidak boleh dipasarkan atau diiklankan untuk pengguna Twitter di bawah umur. Harap perhatikan bahwa item bertanda bintang secara keseluruhan dilarang untuk diiklankan di Twitter:

  • Minuman beralkohol dan aksesori terkait
  •  Senjata, amunisi, atau pelatihan/sertifikasi senjata
  • Senapan angin/peralatan senapan angin, proyektil, atau BB*
  • Kembang api*
  • Cat aerosol atau krim etsa yang dapat merusak sifat benda
  • Produk atau aksesori tembakau, termasuk rokok elektronik*
  • Semua zat kimia yang diatur secara ketat atau peralatannya*
  • Perlengkapan obat-obatan*
  • Semua zat/bahan yang mengandung Salvia divinorum atau Salvinorin A*
  • Produk suplemen diet
  • Penggelapan kulit dalam perangkat penggelap kulit ultraviolet
  • Produk dan layanan perjudian, termasuk lotere
  • Modifikasi tubuh seperti tato, tindik, atau kosmetik permanen
  • Produk dan jasa seksual atau konten yang bersifat dewasa

Pengiklan bertanggung jawab atas keaslian konten yang dipromosikan

Jujur dengan konten iklan dan cara Anda menargetkannya. Jangan memilih kriteria penargetan yang dapat mengungkapkan informasi sensitif tentang pengguna. Jangan mengarahkan pengguna pada iklan yang tidak relevan dengan merek atau produk Anda. Iklan Twitter harus mematuhi kebijakan dan peraturan yang tertera di bawah ini:

  • Iklan Twitter dan materi berhak cipta
  • Kebijakan barang-barang palsu
  • Kebijakan Merek Dagang untuk Iklan Twitter
  • Kategori sensitif
  • Penggunaan Informasi Pribadi Publik di dalam Iklan
    • Iklan Anda tidak boleh menegaskan atau menyiratkan pengetahuan tentang informasi pribadi, seperti nama, kecuali bila informasi tersebut tersedia untuk umum dan dengan persetujuan sebelumnya dari Twitter.
    • Hubungi Twitter jika Anda tertarik dengan pilihan ini.
  • Mengumpulkan informasi pengguna
    • Jika Anda mengumpulkan informasi pengguna, pernyataan Kebijakan Privasi harus menjelaskan tentang data yang dikumpulkan dan cara penggunaannya. Kebijakan Privasi harus dicantumkan pada halaman yang sama tempat informasi ini dikumpulkan.
    • Jika Anda menggunakan Lead Generation Card Twitter, Anda harus menyertakan tautan ke Kebijakan Privasi secara langsung dalam kartu. Anda dapat menambahkan tautan ini melalui pengelola Cards.
    • Halaman tempat pengguna diminta untuk memasukkan informasi pribadi dan rahasia harus menggunakan server pemrosesan yang aman (https://) Contoh informasi pribadi dan rahasia mencakup: nomor kartu kredit, informasi bank, dan nomor jaminan sosial.
  • Menyertakan konten pengguna dalam iklan
    • Jangan menyertakan konten orang lain di Iklan Twitter tanpa izin orang yang bersangkutan. Buat Tweet sendiri atau minta izin dari penulis Tweet dan Retweet yang Anda gunakan.
  • Memilih kata kunci penargetan
    • Topik Populer adalah percakapan yang populer di Twitter kapan saja. Jangan menargetkan kata kunci topik populer kecuali jika Tweet Anda relevan dengan percakapan tersebut.
    • Dilarang menargetkan peristiwa berita hangat seperti pemberontakan politik, bencana, dan kematian.

KIAT Bersiaplah untuk membuat perubahan pada penargetan Anda jika konteks kata kunci berubah karena adanya peristiwa yang berkembang. Pahami langkah-langkah untuk menambahkan, menghapus, dan mengecualikan kata kunci dalam kampanye Anda. Untuk informasi lebih lanjut, klik di sini.

3. Jangan menyebarkan spam, kode berbahaya, atau konten mengganggu lainnya.

Konten yang tidak diminta akan mengganggu pengguna. Jaga Twitter agar tetap menarik.

  • Spam
    • Jangan mengirim spam kepada pengguna. Perilaku khusus yang dianggap sebagai spam dijelaskan dalam Peraturan Twitter.
  • Phishing dan malware
    • Jangan mengarahkan pengguna ke tautan phishing, malware, dan kode atau situs berbahaya lainnya yang mengganti mesin pengguna tanpa pemberitahuan atau izin pengguna.

KIAT Jika kampanye iklan Anda menggunakan @balasan atau Direct Message untuk berinteraksi dengan banyak pengguna, perhatikan tanggapan pengguna yang menunjukkan apakah pengguna menganggap pendekatan Anda mengganggu atau bersifat spam. Akun pengiklan yang diblokir atau dilaporkan sebagai spam oleh pengguna dapat ditangguhkan. Silakan tinjau juga Panduan Otomatisasi yang berisi ikhtisar tentang jenis otomatisasi programatik yang dilarang.

4. Tetapkan standar editorial yang tinggi untuk konten Iklan Twitter yang Anda buat.

Pengiklan bertanggung jawab atas kualitas editorial Iklan Twitter mereka. Akun dan teks Iklan Twitter Anda harus sesuai dengan ketentuan dalam panduan editorial berikut, yang dirancang untuk membantu agar iklan lebih jelas dan layak dibaca:

5. Tetapkan standar tinggi untuk koneksi di luar Twitter yang Anda buat.

Pengiklan bertanggung jawab atas tautan di dalam iklan yang menghubungkan pengguna ke informasi dan konten di luar domain Twitter.com. Bantu kami mempertahankan pengalaman positif untuk interaksi pengguna dengan memperhatikan aktivitas URL yang baik dalam konten promosi Anda:

6. Ketahui tentang berbagai proses Iklan Twitter yang mendukung kebijakan ini

Twitter memiliki bermacam proses untuk memastikan bahwa kebijakan iklan ini diikuti. Luangkan waktu untuk memahami bagaimana proses kebijakan iklan dapat memengaruhi cara Anda dalam menggunakan Iklan Twitter:

KIAT  Selain Kebijakan Iklan Twitter, pengiklan harus mengikuti Persyaratan Layanan TwitterPeraturan Twitter, dan semua kebijakan di Pusat Bantuan yang mengatur penggunaan layanan kami. Silakan luangkan waktu untuk meninjaunya.  

Ada pertanyaan atau umpan balik tentang apa pun di halaman ini?

Jika Anda seorang pengiklan yang akun atau Tweet-nya sedang ditinjau dan Anda ingin memeriksa status atau meminta agar peninjauan dipercepat, silakan masuk ke ads.twitter.com dan ajukan tiket bantuan menggunakan tombol Bantuan? di sudut kanan atas dasbor iklan Anda.

Pelajari lebih lanjut tentang memblokir atau menutup iklan dengan membaca artikel tentang "Melaporkan Iklan Twitter". Untuk melaporkan iklan yang berpotensi melanggar kebijakan ini, gunakan formulir Laporkan Iklan .

Dengan menggunakan Kebijakan Iklan Twitter,  Peraturan Twitter dan Persyaratan Layanan, kami akan memeriksa pelanggaran yang dilaporkan dan mengambil tindakan yang sesuai.

Jika Anda tertarik untuk beriklan di Twitter dan ingin mempelajarinya lebih lanjut, silakan kunjungi business.twitter.com.


Apakah Artikel ini bermanfaat?

Panjang maksimum bidang ini adalah 5000 karakter.
Success
Terima kasih telah memberikan umpan balik mengenai artikel ini!
Error
Terjadi masalah saat mengirim formulir.