Pertanyaan umum info masuk multi-pengguna

Ikhtisar

  • Apa yang dimaksud dengan info masuk multi-pengguna?
    Ikon panah bawah

    Untuk membantu pengiklan mengelola kampanye Iklan Twitter secara lebih efektif dan lebih aman, kami memungkinkan berbagai tingkat akses bagi individu yang berafiliasi dengan merek atau nama pengguna Twitter. Beberapa pengguna dapat diberi akses ke satu akun iklan. Setiap pengguna akan masuk dengan nama pengguna dan akan dapat mengakses akun periklanan dengan hak akses yang dimiliki. Jika Anda mengelola banyak akun, Anda harus masuk secara langsung ke ads.twitter.com untuk memperbarui informasi penagihan.

    Fitur ini dapat mengurangi risiko kerugian dari perusakan atau kekeliruan pada @namapengguna bisnis/merek Anda dengan memberikan akses ke lebih banyak anggota tim Anda tanpa membagikan kata sandi ke akun utama. Fitur ini juga dapat mengurangi pergesekan antar-pengguna yang mengelola iklan untuk lebih dari satu akun iklan di Twitter. 


    Apakah Artikel ini bermanfaat?

    Panjang maksimum bidang ini adalah 5000 karakter.
    Success
    Terima kasih telah memberikan umpan balik mengenai artikel ini!
    Error
    Terjadi masalah saat mengirim formulir.
  • Bagaimana cara kerjanya?
    Ikon panah bawah

    Setiap nama pengguna asli pengiklan, secara bawaan, akan menjadi pengelola akun. Hasilnya, pengguna ini dapat memberikan berbagai tingkat akses kepada pengguna Twitter. Pilihan untuk mengakses akun yang kemampuan pengelolaannya Anda miliki, tersedia di menu menurun saat nama akun diklik.

    Anda harus masuk ke nama pengguna pengelola akun untuk memberikan akses ke akun kepada pengguna lain. Setelah Anda masuk, temukan akun dari menu menurun, lalu klik tombol Edit akses ke akun.  

     

    Untuk mulai menambahkan lebih banyak pengguna, klik tombol Tambah akses

    Selanjutnya, masukkan @namapengguna dari pengguna Twitter lain, dan periksa apakah pengguna ini harus Pengelola Akun, Pengelola Iklan, Analis Kampanye, atau Analis Organik.

    Peran tersebut didefinisikan sebagai berikut:

    • Pengelola Akun: Pengguna memiliki akses penuh ke ads.twitter.com, termasuk kemampuan untuk membuat pengelola akun dan pengelola iklan baru, mengedit akses akun untuk pengelola dan pengelola iklan, melakukan perubahan terhadap kampanye pengiklan, dan menampilkan data kinerja.  Pengelola akun tidak dapat mengirim Tweet organik, namun dapat membuat Tweet khusus promosi (atau pengiriman terbatas). Perhatikan bahwa Pengelola Akun memiliki akses ke informasi kartu kredit dan penagihan.

    • Pengelola Iklan: Pengguna dapat mengakses ads.twitter.com dan melakukan perubahan terhadap kampanye serta menampilkan data kinerja.  Pengelola iklan tidak dapat membuat akun baru. Pengelola iklan tidak dapat mengirim Tweet organik, namun dapat membuat Tweet khusus promosi (atau pengiriman terbatas).

    • Analis Kampanye: Pengguna dapat mengakses ads.twitter.com dan dapat menampilkan data kinerja, namun tidak dapat membuat kampanye atau melakukan perubahan terhadap kampanye. Analis kampanye tidak dapat menambahkan nama pengguna ke akun. Analis kampanye tidak dapat mengirim Tweet organik dan Tweet khusus promosi.

    • Analis Organik (sebelumnya ‘Analis’): Pengguna dapat mengakses analytics.twitter.com dan menampilkan analitik, namun tidak memiliki akses untuk menampilkan kampanye (berbayar).

    Selanjutnya, pilih apakah Anda akan mengizinkan pengguna ini untuk membuat Tweet khusus promosi untuk digunakan dalam kampanye.

    Hanya pengguna yang Tweet-nya digunakan dalam kampanye pengiklan ATAU Pengelola Akun/Pengelola Iklan dengan izin membuat Tweet khusus promosi yang akan memiliki akses untuk membuat Tweet promosi dari ads.twitter.com. Untuk semua pengguna lainnya, menge-Tweet akan dinonaktifkan.

    Jika pengguna hanya memiliki akses ke satu akun, akun bawaan akan otomatis ditampilkan. Jika pengguna memiliki akses ke lebih dari satu akun iklan di tingkat apa pun, ia dapat memilih akun yang akan digunakan dengan mengeklik nama akun di sudut kanan atas dan mengeklik “Pindah akun” di menu menurun.


    Apakah Artikel ini bermanfaat?

    Panjang maksimum bidang ini adalah 5000 karakter.
    Success
    Terima kasih telah memberikan umpan balik mengenai artikel ini!
    Error
    Terjadi masalah saat mengirim formulir.
  • Izin apa yang dimiliki oleh setiap tingkat akses?
    Ikon panah bawah
  • Kiat
    Ikon panah bawah
    • Saat ini, hanya pengguna yang Tweet-nya digunakan di kampanye pengiklan atau pengguna dengan akses Pengelola Akun/Pengelola Iklan yang dapat menge-Tweet dari ads.twitter.com. Untuk semua pengguna lainnya, menge-Tweet akan dinonaktifkan.
    • Jika pengguna hanya memiliki akses ke satu akun, akun bawaan akan otomatis ditampilkan. Jika pengguna memiliki akses ke lebih dari satu akun iklan di tingkat apa pun, ia dapat memilih akun yang akan digunakan dengan mengeklik nama akun di sudut kanan atas dan mengeklik “Pindah akun” di menu menurun.
    • Jika pengguna yang dapat dipromosikan dilindungi, pengguna lain tidak akan dapat melihat Tweet-nya.

Apakah Artikel ini bermanfaat?

Panjang maksimum bidang ini adalah 5000 karakter.
Success
Terima kasih telah memberikan umpan balik mengenai artikel ini!
Error
Terjadi masalah saat mengirim formulir.

Kunjungi Iklan Twitter